Sebagai Program Pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat Pemerintah Desa Candinata mengadakan Pembangunan Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RRTLH).
Pada hari rabu, 28 september 2016 rumah KLENTENG WARTIAH ibu buruh tani yg beralamat di Dusun I RT.04 RW.02 Desa Candinata direhab bersama-sama dengan bantuan gotong royong warga masyarakat setempet dengan di komando ketua RT.04 Deddy Suwanto.
Dalam kesempatan itu Kepala Desa Candinata MASIKIN meletakan batu pertama sebagai simbolisasi Pembangunan Rehabilisati Rumah Tidak Layak Huni di Desa Candinata.Perlu diinformasikan bahwa desa Candinata termasuk dalam lingkup zona merah kemiskinan dengan catatan 168 rumah dalam kondisi memprihatinkan. Untuk itu sebagai program Kesejahteraan Masyarakat  Pemerintah Desa mengusulkan kepada Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah guna bersama mewujudkan Hunian rumah sebagai sempat tinggal yang layak.Tahun 2016 APBD Kab.Purbalingga telah menganggarkan alokasi pendanaan kepada 16Rumah di desa Candinata, dan Pemerintah Desa sendiri mengalokasikan pendanaan  dari Dana Desa (DD) tahun 2016 sejumlah 5rumah sehingga total rumah yg direhab sebanyak 21 rumah di desa Candinata.
Semoga dengan program ini cita-cita bersama yaitu Pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat dapat tercapai dengan baik.Aamien….
Foto :Afin
Admin: Zaen.